BERITAINEWS, Makassar – SMA Islam Athirah Bukit Baruga menggelar persiapan untuk menghadapi Assesment Nasional Berbasis Komputer (ANBK)di ruang literasi milik yayasan hadji Kalla, Kamis(8/8/2024).
Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMA Islam Athirah Bukit Baruga Shandra Shantika mengatakan dalam menghadapi Assesment Nasional Berbasis Komputer (ANBK) pihak sekolah melakukan kerja sama dengan lembaga bimbingan belajar.
“Kita menjalin kerja sama dengan Brain academy Centre Makassar – Baruga by Ruangguru dengan tujuan meningkatkan kemampuan siswa terkait soal soal ANBK,” Ujarnya.
Sementara itu, ketua panitia ANBK SMA Islam Athirah Bukit Baruga Masruroh menjelaskan peserta ANBK dipilih secara acak oleh kementerian pendidikan dan kebudayaan.
“Ananda yang dipilih secara acak sebagai peserta ANBK akan mewakili sekolah untuk menentukan nilai rapor sekolah sehingga akan diberikan pembekalan untuk menghadapi ANBK berupa sosialisasi kepada siswa dan bimbingan intensif,” Jelasnya.
Lebih lanjut, dia mengatakan pembekalan intensif ini diharapkan dapat meningkatkan rapor sekolah terutama literasi. “Kita sadari dua tahun terakhir ini kita masih kurang di literasi terutama membaca tidak paham apa yang dibaca dan ini menjadi target tahun ini rapor sekolah literasi dan numerasi bisa meningkat,”tutupnya.
Diketahui, nilai ANBK akan mempengaruhi nilai rapor sekolah. Pada tahun tahun sebelumnya Rapor pendidikan SMA Islam Athirah Bukit Baruga yang menujukkan nilai literasi dan numerasi diatas rata rata nasional bahkan untuk Profil Pelajar pancasila mendapatkan predikat telah membudaya. (**)