BERITA, iNEWS, MAKASSAR – Memasuki H+3 Lebaran 1444 H atau Selasa 25 April 2023, trafik arus penumpang dan kunjungan kapal penumpang di seluruh pelabuhan kelolaan PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 terpantau ramai lancar dan cenderung terus meningkat dibandingkan periode yang sama tahun lalu.
Regional Head 4 Pelindo Enriany Muis mengatakan, tren pergerakan arus penumpang dan kunjungan kapal penumpang yang masuk dan keluar dari pelabuhan-pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4 tercatat mengalami peningkatan yang cukup besar. Hal ini dikarenakan sebagian masyarakat sudah mulai kembali masuk kerja sekaligus berakhirnya cuti bersama sesuai penetapan Pemerintah yang berlaku 19-25 April 2023.
“Hingga H+3 Hari Raya Idulfitri tahun ini, tercatat sudah 397.012 orang yang naik dan turun di semua pelabuhan kelolaan Pelindo di Regional 4. Jumlah itu meningkat sebesar 122,06% dibandingkan periode yang sama tahun lalu,” kata Enriany.
Di mana jumlah penumpang yang naik atau embarkasi (berangkat) sebanyak 229.754 orang dan penumpang turun atau debarkasi (tiba) sebanyak 167.258 orang.
Jumlah penumpang terbesar hingga H+3 Lebaran tahun ini yakni di Pelabuhan Makassar sebanyak 56.561 orang atau meningkat sebesar 126% dibandingkan periode yang sama tahun lalu. Menyusul Pelabuhan Balikpapan 46.117 orang (naik 166%), kemudian Pelabuhan Ambon 41.742 orang (naik 153%), menyusul Pelabuhan Parepare 36.223 orang (naik 92%), dan Pelabuhan Ternate sebanyak 34.300 orang atau meningkat 104%.
Sementara untuk arus kunjungan kapal penumpang, hingga H+3 Hari Raya Idulfitri tahun ini juga tercatat mengalami tren peningkatan sebesar 102% dibandingkan Lebaran tahun lalu.
“Sampai dengan H+3 Lebaran 1444 H, total kunjungan atau call kapal tercatat sebanyak 664 call. Angka itu mengalami pertumbuhan sebesar 102% bila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu,” beber Enriany.
Menurut dia, lima pelabuhan di Regional 4 dengan jumlah call atau kunjungan kapal tertinggi yaitu Pelabuhan Manado sebanyak 94 call (meningkat 129%), lalu Pelabuhan Ternate sebanyak 70 call (naik 88%), kemudian Pelabuhan Kendari 64 call (naik 96%), Pelabuhan Ambon 52 call (tumbuh 59%), dan di urutan kelima yakni Pelabuhan Makassar dan Pelabuhan Nunukan dengan jumlah kunjungan kapal masing-masing 48 call namun untuk Pelabuhan Makassar meningkat 94% dan Pelabuhan Nunukan peningkatannya cukup signifikan yakni mencapai 400%.
Siagakan Posko Mudik
Mengantisipasi arus balik Lebaran tahun ini, Regional Head 4 Pelindo Enriany Muis juga mengatakan bahwa pihaknya masih terus menyiagakan Posko Angkutan Lebaran Terpadu 2023 bersama seluruh instansi yang ada di pelabuhan.
Selain itu pihaknya juga mendirikan Posko Mudik Bersama BUMN 2023 “Mudik di Hati, Mudik Dinanti”. “Ini merupakan posko mudik yang telah didirikan sejak 19 April 2023, berkolaborasi dengan BUMN lainnya,” ujar dia.
Di Pelindo Regional 4 sendiri, Posko Mudik Bersama BUMN 2023 ini ada di Pelabuhan Parepare dan Pelabuhan Balikpapan.
Adapun aktivitas yang dilakukan petugas yang ada di posko tersebut di antaranya pembagian snack, pampers atau popok bayi, obat-obatan, serta kopi dan teh gratis khususnya kepada para penumpang kapal yang akan berangkat.
Juga tersedia tenaga pijat gratis untuk penumpang yang merasa lelah dan ingin rileks dengan dipijat.
“Alhamdulillah mudik Lebaran tahun ini berjalan aman, lancar, dan nyaman. Semoga kondisi tersebut juga berlaku untuk arus balik kali ini,” tukas Enriany.
Untuk diketahui, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo Regional 4 saat ini mengelola pelabuhan-pelabuhan yang ada di Kawasan Timur Indonesia (KTI), yakni Pelabuhan Makassar, Pelabuhan Parepare, Pelabuhan Pantoloan, Pelabuhan Tolitoli, Pelabuhan Bitung, Pelabuhan Manado, Pelabuhan Gorontalo, Pelabuhan Kendari, Pelabuhan Samarinda, Pelabuhan Balikpapan, Pelabuhan Tarakan, Pelabuhan Nunukan, Pelabuhan Tanjung Redeb, Pelabuhan Ambon, Pelabuhan Ternate, Pelabuhan Jayapura, Pelabuhan Sorong, Pelabuhan Manokwari, Pelabuhan Merauke, Pelabuhan Biak, dan Pelabuhan Fakfak. (**/Rls)/BB)