BERITA iNEWS MAKASSAR — Perang kelompok kembali pecah saat masyarakat merayakan pesta kembang Api malam pergantian tahun baru 2024 di kelurahan bungaejaya, Minggu 31 Desembet 2023.
Sejumlah rumah warga yang berada di lokasi kejadian menjadi sasaran dari pelaku yang di akibatkan lemparan batu dan botol, tidak hanya itu kedua kelompok saling menyerang dengan menggunakan busur, batu dan petasan.
Aparat gabungan Polsek Bontoala dan Koramil 1408 berhasil mengamankan peristiwa tersebut setelah tiba dilokasi perang kelompok.di jalan tinumbu (atlas) Kelurahan Bungaejaya Kecamatan Bontoala.
Kapolsek Bontoala Kompol Muh Idris mengatakan, peristiwa tersebut karena Eforia dari masyarakat dalam menyambut malam pergantian malam tahun baru menggunakan petasan atau kembang api sehingga mungkin ada sedikit ketersinggungan atau kesalahpahaman
“Jadi sebenarnya ini bukan peran kelompok tapi kesalahpahaman saja sehingga ada ketersinggungan yang menimbulkan ketidakpuasan sehingga ada emosi dari warga,”kata Kompol Idris.
Dari peristiwa tersebut kata Idris, tidak ada korban rumah warga maupun kedua bela pihak yang bertikai. (bn)