Bukber Dengan KADIN Sulsel, Wagub Paparkan Sistem Transaksi Non Tunai

BERITA iNEWS.COM, MakassarKamar Dagang dan Industri (KADIN) Sulsel mengadakan Buka Puasa Bersama yang dihadiri Wakil Gubernur Andi Sudirman Sulaiman, di Hotel Arya Duta, Senin (20/5). Acara ini merupakan rangkaian agenda kegiatan safari ramadhan Ketua Kadin Indonesia Anindya Novyan Bakrie selama bulan ramadhan.

Anindya Bakrie dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan ini. “Buka Puasa ini merupakan agenda safari ramadhan Kadin Indonesia Bagian Timur, dimana Sulawesi Selatan adalah kota pertama yang saya kunjungi beserta rombongan,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Sementara itu, Andi Sudirman Sulaiman dalam sambutannya mengatakan, dalam proses kepemimpinannya bersama Prof Nurdin Abdullah, pemprov banyak melakukan inovasi di bidang pemerintahan.

“Ada beberapa perubahan mekanisme di pemprov yang kami lakukan untuk mendukung program pemerintahan bersih dan melayani. Diantaranya melalui Transaksi Non Tunai, perubahan mekanisme lelang, konsolidasi tender dan probity audit yang menjadi beberapa contoh dalam penyesuaian sistem perubahan,” beber Wagub.

Ia juga menambahkan, sistem pemerintahan semi corporate atau full merupakan harapan agar terwujudnya sebuah sistem inovasi di lingkup Pemprov Sulsel.

“InsyaAllah perlahan sistem akan terbangun sehingga proses memajukan provinsi yang terbuka dan transparan akan tercipta,” ujarnya. (*)

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *