Debat Kedua Pilgub Sulsel Memanas, Pendukung Paslon O1 dan 02 Bentrok

Debat Kedua Pilgub Sulsel Memanas, Pendukung Paslon O1 dan 02 Bentrok
Debat Kedua Pilgub Sulsel Memanas, Pendukung Paslon O1 dan 02 Bentrok

BERITAiNEWS MAKASSAR — Debat kedua Pemilihan Gubernur (pilgub) Sulawesi Selatan yang berlangsung di hotel claro menjadi sorotan utama, bukan hanya karena isu-isu yang diangkat oleh pasangan calon, tetapi juga karena insiden bentrokan yang terjadi antara pendukung Paslon O1 dan O2.

Bentrokan tersebut dimulai ketika pendukung kedua kubu mulai saling mengeluarkan provokasi, yang berujung pada aksi saling lempar batu. Situasi ini semakin panas saat masing-masing kelompok berusaha mempertahankan posisi mereka, yang justru mengganggu jalannya arus lalulintas di Jalan AP Pettarani Minggu, 10 November 2024.

Bacaan Lainnya

Sikap agresif dari pendukung kedua paslon menunjukkan betapa tingginya suhu politik menjelang pemilihan. Emosi yang meluap-luap membuat para pendukung kehilangan kendali, sehingga mereka terjebak dalam konflik fisik.

Insiden ini menimbulkan ketakutan di kalangan warga sekitar. Akibat dari bentrokan tersebut, keamanan sekitar lokasi debat pun diperketat dan aparat keamanan harus turun tangan untuk meredakan suasana.

Masyarakat diingatkan akan pentingnya menjaga kedamaian dan saling menghormati, terutama dalam situasi yang emosional seperti pemilu.

“Debat seharusnya menjadi wadah bagi semua pihak untuk mengemukakan aspirasi mereka secara damai, bukan malah menjadi ajang konflik. Diharapkan ke depan, semua pihak dapat lebih dewasa dalam menyikapi perbedaan pilihan politik demi terciptanya suasana demokrasi yang kondusif.

 

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *