BERITAiNEWS MAKASSAR — Dinas Pendidikan (Disdik) segera membuka pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2024 untuk jenjang SD dan SMP.
Kepala Disdik Kota Makassar, Muhyiddin, memastikan seluruh anak di Kota Makassar dapat bersekolah, sejalan dengan program Revolusi Pendidikan yang merupakan bagian dari visi dan misi Wali Kota Makassar, Moh Ramdhan Pomanto.
Jalur pemenuhan kuota ini akan dibuka setelah pengumuman hasil PPDB jalur Zonasi dan Non Zonasi.
Disdik akan melakukan pendataan untuk mengetahui jumlah kuota yang belum terpenuhi di setiap sekolah. Calon peserta didik yang tidak lolos di jalur Zonasi karena kendala jarak, misalnya hanya selisih 100 meter, akan diakomodasi melalui jalur pemenuhan kuota.
“Contohnya, ada anak yang tidak lolos di sekolah A hanya karena persoalan jarak 100 meter (zonasi). Nanti pada saat jalur pemenuhan kuota, anak itu akan masuk otomatis ke sekolah A,” jelas Muhyiddin, Senin 10 Juni 2024.
Meskipun jalur pemenuhan kuota ini tidak tercantum dalam petunjuk teknis (Juknis) PPDB, aturan terkait terdapat dalam surat keputusan Sekretaris Jenderal Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud-Ristek).
Muhyiddin meminta kepada orang tua calon peserta didik untuk tidak khawatir.
“Saya sebagai Kepala Dinas Pendidikan, penanggung jawab penerimaan PPDB ini, memberikan jaminan bahwa semua warga Kota Makassar tidak ada anak yang tidak sekolah,” tegas Muhyiddin.
Disdik Makassar akan membuka layanan 24 jam untuk mendukung kelancaran PPDB, dengan memastikan bahwa selama dua tahun terakhir, pelaksanaan PPDB telah berjalan dengan baik.
Berikut Jadwal Lengkap PPDB SD – SMP Makassar 2024
Jadwal PPDB SD 2024:
– Sosialisasi: 5 – 24 Juni (daring dan luring)
– Simulasi Penerimaan: 12 – 13 Juni (daring)
– Persiapan Aplikasi PPDB: 22 – 23 Juni (daring)
– Pendaftaran Jalur Zonasi dan Validasi: 24 – 28 Juni (daring)
– Pengumuman Hasil Zonasi: 29 Juni (daring dan luring)
– Pendaftaran Ulang Jalur Zonasi: 30 Juni – 1 Juli (luring)
– Pendaftaran Jalur Non Zonasi dan Validasi: 2 – 5 Juli (daring)
– Pengumuman Hasil Non Zonasi: 6 Juli (daring dan luring)
– Pendaftaran Ulang Jalur Non Zonasi: 8 – 9 Juli (luring)
– Masa Persiapan Masuk Sekolah: 10 Juli (luring)
– Hari Pertama Masuk Sekolah: 11 – 12 Juli (luring)
Jadwal PPDB SMP 2024:
– Sosialisasi: 5 – 24 Juni (daring dan luring)
– Simulasi Penerimaan: 12 – 13 Juni (daring)
– Persiapan Aplikasi PPDB: 22 – 23 Juni (daring)
– Pendaftaran Jalur Zonasi dan Validasi: 24 – 28 Juni (daring)
– Pengumuman Hasil Zonasi: 29 Juni (daring dan luring)
– Pendaftaran Ulang Jalur Zonasi: 30 Juni – 1 Juli (luring)
– Pendaftaran Jalur Non Zonasi dan Validasi: 2 – 5 Juli (daring)
– Pengumuman Hasil Non Zonasi: 6 Juli (daring dan luring)
– Pendaftaran Ulang Jalur Non Zonasi: 8 – 9 Juli (luring)
– Masa Persiapan Masuk Sekolah: 10 Juli (luring)
– Hari Pertama Masuk Sekolah: 11 – 12 Juli. (*)