Ini Daftar Gerbang Tol di Jawa Tengah yang Ditutup Total sampai 22 Juli 2021

Personel kepolisian mengarahkan sejumlah kendaraan untuk putar balik saat penyekatan mudik di pintu keluar Jalan Tol Pejagan, Brebes, Jawa Tengah. Foto: Oky Lukmansyah/ANTARA FOTOKepolisian daerah Jawa Tengah menginformasikan adanya rencana penutupan gerbang keluar tol di seluruh wilayah Jawa Tengah. Ini bertujuan untuk semakin membatasi mobilitas masyarakat di tengah penerapan PPKM Darurat yang berlaku sejak 3 Juli hingga 20 Juli 2021.Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabid Humas) Polda Jawa Tengah, Kombes Pol. M Iqbal Al Qudusy menuturkan nantinya akan ada 27 titik exit tol seluruh ruas tol Jawa Tengah yang ditutup.“Hasil koordinasi dengan forkopimda Jawa Tengah, seluruh akses masuk Jateng ditutup termasuk 27 exit tol,” ucap Iqbal pada Selasa (13/7/2021).Penutupan gerbang keluar ini, rencananya akan dimulai pada Jumat 16 Juli 2021 hingga Kamis 22 Juli 2021. Nantinya, selain kendaraan emergency, seperti ambulans, mobil jenazah, kendaraan pengangkut kebutuhan medis atau oksigen, tidak diperbolehkan keluar di seluruh gerbang tol di Jawa Tengah.Meski telah menginformasikan rencana penutupan tersebut, sayangnya Iqbal belum bisa menjelaskan secara rinci gerbang tol mana saja yang akan ditutup itu.Personel kepolisian menghentikan sebuah mobil saat penyekatan mudik di pintu keluar Tol Tegal, Jawa Tengah. Foto: Oky Lukmansyah/ANTARA FOTO“Jadi semua exit tol dari Brebes sampai dengan perbatasan Sragen akan kami tutup. Kendaraan dari Jakarta tidak bisa ke Jateng, dari Jatim juga tidak bisa ke Jateng,” sambung Iqbal.Nah bila mengacu pada pernyataan tersebut, itu artinya penutupan akan dilakukan di seluruh gerbang tol di wilayah Jawa Tengah yang terbentang mulai dari ruas tol Pejagan-Pemalang, Pemalang-Batang, Batang-Semarang, Semarang ABC, Semarang-Solo, dan Solo-Sragen.Berikut perkiraan daftar gerbang tol di wilayah Jawa Tengah yang akan ditutup berdasarkan penelusuran kumparan.Ruas Tol Pejagan-PemalangGerbang Tol PejaganGerbang Tol Brebes BaratGerbang Tol Brebes TimurGerbang Tol TegalRuas Tol Pemalang-BatangGerbang Tol PemalangGerbang Tol PekalonganFoto udara Tol Trans Jawa di Jembatan Kali Kuto, Batang, Jawa Tengah. Foto: ANTARA FOTO/Puspa PerwitasariRuas Tol Batang-SemarangGerbang Tol KandemanGerbang Tol WeleriGerbang Tol KendalGerbang Tol KaliwunguRuas Tol Semarang ABCGerbang Tol KrapyakGerbang Tol BanyumanikGerbang Tol JatingalehGerbang Tol GayamsariGerbang Tol MuktiharjoGerbang Tol TembalangGerbang Tol SrondolPemeriksaan kendaraan yang dilakukan oleh petugas di Gerbang Tol Kalikangkung Semarang. Foto: Dok. IstimewaRuas Tol Semarang-SoloGerbang Tol UngaranGerbang Tol BawenGerbang Tol SalatigaGerbang Tol BoyolaliGerbang Tol ColomaduRuas Tol Solo-SragenGerbang Tol Bandara Adi SoemarmoGerbang Tol NgemplakGerbang Tol GondangrejoGerbang Tol KaranganyarGerbang Tol Sragen***

e catalog beritainews

Pos terkait