Ironis,1000 Bungkus Minyak Goreng Untuk Warga Bontoala: Disdag Kota Makassar Alihkan Sabagian Ke Instansi Pemerintah

Ironis,1000 Bungkus Minyak Goreng Untuk Warga Bontoala: Disdag Kota Makassar Alihkan Sabagian Ke Instansi Pemerintah - Berita Inews
Ironis,1000 Bungkus Minyak Goreng Untuk Warga Bontoala: Disdag Kota Makassar Alihkan Sabagian Ke Instansi Pemerintah - Berita Inews

BERITA iNEWS, MAKASSAR — Ditengah kesulitan warga masyarakat selama ini mendapatkan minyak goreng dan saat menjelang bulan suci ramadhan, Dinas Perdagangan Kota Makassar bersama distributor minyak goreng di Makassar melakukan pasar murah dihalaman mesjid Almarkas Al Islami Kecamatan Bontoala Kota Makassar rabu,9 maret 2022.

“Untuk Warga Masyarakat kecamatan Bontoala mendapat 1000 bungkus minyak goreng dari distributor untuk di distribusikan melalui dinas perdagangan Kota Makassar dan pihak Kecamatan dengan harga senilai 25 ribu per 2 bungkus.

Bacaan Lainnya

Dari 1000 bungkus minyak goreng untuk memenuhi kebutuhan warga masyarakat, Ironis Dinas Perdagangan Kota Makassar mengalihkan sebagian ke Instansi Pemerintah dan Aparat.

Hal ini diungkapkan A.Baso Toto kordinator lapangan Dinas Perdagangan Kota Makassar saat ditemui awak media diruang kerjanya jumat,11 maret 2022.

A.Baso mengatakan,kalau dirinya menyerahkan lebih dari 10 karton dan itu kami bagi yakni, Kantor Kecamatan Bontoala mendapat 3 karton dan selebihnya Satpol PP, dan aparat petugas yang membantu kegiatan tersebut, dan hal ini kita sudah lakukan di 4 Kecamatan di Kota Makassar.

Sementara pelaksanaan pasar murah dihalaman mesjid Almarkas pada hari rabu laku, Ibu ibu yang antri dari jam 8 pagi berharap mendapat minyak goreng menuai kekecewaan setelah salah satu panitia mengumumkan,untuk kupon belanja sebanyak 500 lembar sudah terjual habis,”katanya.

Ironis,1000 Bungkus Minyak Goreng Untuk Warga Bontoala: Disdag Kota Makassar Alihkan Sabagian Ke Instansi Pemerintah - Berita InewsRuangan mobil tempat penyimpan minyak goreng.

Namun diketahui di dalam mobil Box dinas perdagangan terlihat banyak stok minyak goreng,”ucap salah masyarakat tak ingin disebut namanya di lokasi pasar murah.

Oleh karena itu kegaduhan pun sempat terjadi dilokasi pasar murah,setelah melihat mobil yang menjadi tempat penyimpanan meninggalkan lokasi dengan membawa pergi sebagian minyak goreng.

Selain itu M.Ali pegawai disdag kota makassar dilokasi pasar murah saat dimintai keterangan terkait data penjualan 500 lembar kupon minyak goreng dengan jumlah minyak yang akan dijual 1000 bungkus untuk masyarakat tidak ingin memperlihatkan hanya mengatakan ke kantorki saja pak.

Untuk mendapatkan kupon pembelian Masyarakat diwajibkan membawa KTP ke lokasi pasar murah minyak goreng untuk didata oleh Disdag Kota Makassar. (bn)

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *