BERITA iNEWS — Manajer Liverpool Juergen Klopp bentrok dengan manajer Arsenal Mikel Arteta saat pertandingan Liverpool vs Arsenal di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Sabtu (20/11).
Liverpool melibas Arsenal 4-0 pada pekan ke-12 Liga Inggris 2021/22 di Stadion Anfield, Liverpool, pada Minggu (21/11) dini hari WIB. Perang mulut Juergen Klopp vs Mikel Arteta jadi sorotan lain laga ini.
Gol Liverpool dicetak oleh Sadio Mane (39′), Diogo Jota (52′), Mohamed Salah (74′), Takumi Minamino (77′). Sekitar 7 menit sebelum gol pertama The Reds tercipta, Arteta dan Klopp bersitegang.
Pada menit 32, situasi memanas. Pelatih kedua tim tampak marah dan saling berteriak satu sama lain. Hasilnya, Arteta dan Klopp diganjar kartu kuning oleh wasit.
Pemicunya adalah benturan yang terjadi antara Takehiro Tomiyasu dengan Mane. Winger Senegal itu tampak melakukan pelanggaran pada si bek Jepang.
Manajer Liverpool Juergen Klopp bentrok dengan manajer Arsenal Mikel Arteta saat pertandingan Liverpool vs Arsenal di Stadion Anfield, Liverpool, Inggris, Sabtu (20/11). Situasinya adalah Alisson melepas tendangan gawang. Mane dan Tomiyasu berduel udara tepat di hadapan Arteta.
Pelatih Spanyol itu menilai Mane telah menjatuhkan Tomiyasu.Mikel Arteta lalu mendatangi Juergen Klopp dan bicara sambil berteriak. Pelatih asal Jerman itu sendiri juga tak kalah keras membalasnya.Keduanya sampai harus dilerai oleh ofisial pertandingan dan klub masing-masing. Akhirnya, mereka berdua diganjar kartu kuning.
Seusai laga, Klopp mengaku amarahnya itu agak terbawa suasana atmosfer suporter di Anfield. Ia pun tak menampik bahwa pemicu adu mulut tersebut adalah insiden Tomiyasu dan Mane.“Ini tentang situasi bahwa tidak ada pelanggaran dari Sadio [Mane] tetapi [orang-orang di] bangku cadangan Arsenal bereaksi seolah itu [pelanggaran yang layak mendapat] kartu merah.
Saya heran, mau mereka dalam situasi itu,” kata Klopp, dikutip dari BBC.“Wasit melakukannya (membuat keputusan) dengan sangat baik dalam situasi itu. Saya pantas mendapatkan kartu kuning. Itu tidak baik dan itu tidak benar, apa yang saya katakan itu hanya terjadi pada saat itu,” lanjutnya.(*)