Pemain Paris Saint-Germain Lionel Messi mengikuti sesi latihan jelang pertandingan Liga Champions melawan Manchester City di Pusat Pelatihan Ooredoo, Saint-Germain-en-Laye, Prancis. Foto: Benoit Tessier/REUTERSParis Saint-Germain akan melakoni matchday kedua Liga Champions melawan Manchester City di Parc des Princes, Rabu (29/9) dini hari WIB. Yang menjadi pertanyaan banyak pihak di laga ini, apakah Lionel Messi akan dimainkan sejak menit awal?Sebab, di dua laga terakhir PSG, Messi tak dimainkan oleh Mauricio Pochettino. Jangankan bermain, La Pulga juga tak masuk dalam skuad Les Parisien.Cedera lutut yang membuat Messi absen di laga melawan Metz dan Montpellier di Liga Prancis. Namun, jelang laga melawan Man City, Messi sudah pulih. Kendati begitu, Pochettino belum memastikan Messi akan bermain sejak menit pertama.Pemain Paris Saint-Germain Lionel Messi mengikuti sesi latihan jelang pertandingan Liga Champions melawan Manchester City di Pusat Pelatihan Ooredoo, Saint-Germain-en-Laye, Prancis. Foto: FRANCK FIFE / AFP”Marco Verratti berlatih dengan baik beberapa hari terakhir. Kami pikir dia bisa menjadi bagian dalam skuad PSG. Saya tidak tahu apakah dia akan tampil sejak awal,” ucap Pochettino dilansir situs resmi PSG.”Messi juga di posisi yang sama. Progres dia berjalan dengan baik dan saya pikir dia akan masuk dalam skuad. Tetapi, saya tidak tahu dia akan main dari awal atau tidak,” tambahnya.Lebih lanjut, Pochettino juga berbicara mengenai adaptasi Messi di PSG. Pasalnya, sampai saat ini La Pulga belum mencetak gol atau assist untuk PSG di semua ajang.Pemain Paris St Germain Lionel Messi dan Idrissa Gueye di Stade Auguste-Delaune, Reims, Prancis, Minggu (29/8). Foto: Benoit Tessier/REUTERS”Messi pemain terbaik di dunia, tetapi dia juga seorang manusia sama seperti yang lainnya. Dia membutuhkan adaptasi dengan tim, budaya, dan negara ini. Dia di Barcelona selama 20 tahun dan segalanya baru untuk dia di sini,” ujar Pochettino.Kehadiran Messi tentu akan menambah garang lini depan PSG. Sebelumnya, mereka memiliki Neymar dan Kylian Mbappe yang punya kualitas yang mumpuni.
Lionel Messi Sudah Pulih dari Cedera, Belum Tentu Starter Lawan Manchester City
Pos terkait
Dilantik Jadi Anggota DPR RI Periode Kedua, Rusdi Masse: Terima Kasih Amanahnya
Casting di Universitas Kebangsaan, Golden Picture Produksi Film Perang Sekelas Hollywood
KPPU Keluarkan Penetapan Persetujuan Bersyarat Atas Transaksi Akuisisi Grobogan Oleh Indocement
KPPU Keluarkan Penetapan Persetujuan Bersyarat Atas Transaksi Akuisisi Semen Groboga Oleh Indocoment