Malam Ini, Maskot PORKOT ke VIII 2023 di Launching

Malam Ini, Maskot PORKOT ke VIII 2023 di Launching
Malam Ini, Maskot PORKOT ke VIII 2023 di Launching

BERITA, iNEWS, Makassar : Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Makassar menyelenggarakan launching maskot Porkot 2023 yang nantinya di gelar pada 22-30 September mendatang.

Malam Ini, Maskot PORKOT ke VIII 2023 di Launching

Bacaan Lainnya

Launching Maskot Porkot Makassar ini digelar di Mal Ratu Indah Makassar sekira pukul 19.00 Wita yang menurut rencana akan dibuka oleh Walikota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto.

Porkot Ke VIII ini rencananya mempertandingkan sebanyak 27 Cabang Olahraga ( Cabor ), sementara Eksibisi sebanyak 10 Cabor, dan Expo ada 9 Cabor. “Kata Ketua Umum KONI Makassar kepada awak media di Mal Ratu Indah Sabtu 08/07/2023.

Menurutnya ini merupakan even mencari bibit unggul untuk atlet masa depan di daerah ini, bukan hanya Kota, provinsi serta tingkat nasional juga atlet untuk bisa menembus dikanca Internasional untuk Indonesia.

Adapun Venue pertandingan pada porkot ke VIII nanti ialah di Lapangan Karebosi, Benteng Ford Roterdam, Angjungan Pantai Losari, GOR Mattoanging, Kampus Fakultas Ilmu Ke Olahragaan UNM serta sejumlah lokasi di Kota Makassar, dan Porkot ke VIII ini tentunya kita ambil tagline “Cetak juara, Makassar untuk Indonesia’, “Ujar Ketum KONI Makassar.

Sementara ketua Penyelenggara PORKOT Makassar yang juga Wakil Ketua Umum I : Ir. H. Kusayyeng, melaporkan bahwa diporkot ini rencananya mempertandingkan untuk Kompetisi sebanyak 27 Cabor Eksebisi sebanyak 10 Cabor, dan Expo 9 Cabor, mengapa demikian karena ini sudah melalui proses bidang prestasi sejak awal sebelum digelarnya Lauching Maskot tersebut.

Selain itu Porkot ini juga dirangkaikan kirab obor PORKOT 2023 di 15 Kecamatan mulai dari kecamatan Tallo dan berakhir di Anjungan Losari. “Ujarnya.

Diketahui Cabor yang dipertandingkan untuk Kompetisi yaitu: Atletik, Anggar, Balap Sepeda, Billiar, Bulutangkis, Bola Basket, Bola Volley, Catur, Dansa, E-Sport, Futsal, Judo, Karate, Kempo, Menembak, Muaythai, Panahan, Panjat Tebing, Pencat Silat, Petanque, Renang, Senam, Sepak Bola, sepak Takraw, Tae Kwon Do, Tenis Meja dan Cabor Tinju.

Sementara untuk Eksebisi ada Hockey, Kabaddi, Tarung Drajat, Kick Boxing, Modern Pentathlon, Rugby, Gateball, Softball, Yongmoodo dan Soft Tennis, di Expo sendiri ada cabor Domino, Barongsai, Angkat Besi/Besar, Binaraga Dan Fitnes, Catur, E-Sport, Tinju dan Cabor Brigde. (BB/BN)

 

 

 

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *