BERITAINEWS, Makassar – Suasana penuh haru dan semangat terlihat saat TK Islam Athirah Bukit Baruga menggelar Penerimaan Rapor Tengah Semester (RTS). Kegiatan yang berlangsung pada 11 Oktober 2024 ini menjadi ajang bagi guru dan orang tua untuk saling berbagi informasi mengenai perkembangan anak didik.
Para guru memberikan penjelasan rinci mengenai capaian belajar anak didik dalam capaian Nilai agama dan Budi pekerti, jati diri dan Dasar dasar literasi, dan STEAM. Selain itu, guru juga memberikan rekomendasi stimulasi yang dapat di aplikasikan orang tua di rumah untuk mendukung pertumbuhan dan perkembangan anaknya.
“Kami sangat senang melihat perkembangan anak-anak selama tiga bulan ini,” ujar Marissa Julianti, salah seorang guru di TK Islam Athirah Bukit Baruga. “Dengan dukungan orang tua, kami yakin anak-anak akan terus berkembang secara optimal.”
Salah satu orang tua, Bunda Fatih, mengungkapkan rasa syukurnya atas kemajuan yang dicapai anaknya.
“Alhamdulillah, Ananda sudah bisa baca doa harian, perkembangan emosi yang sudah membaik,bahkan saat anak tantrum Ananda mengucapkan astaghfirullah untuk meredakan emosinya,” ucapnya dengan penuh bangga.
Kepala TK Islam Athirah Bukit Baruga, Asmiaty, S.Pd. berharap RTS ini dapat menjadi evaluasi awal yang baik bagi orang tua dan guru untuk berkolaborasi dalam memberikan stimulasi yang tepat bagi Anak didik. “Kami ingin anak-anak tumbuh menjadi generasi yang cerdas, berakhlak mulia, dan mandiri,” ujarnya.(**)