Pj Walikota Makassar, Akan Fokus Benahi Permasalahan Yang ada

BERITA iNEWS.COM, MAKASSAR– Penjabat (Pj) Wali Kota Makassar, Iqbal Suhaeb telah memiliki sejumlah rencana usai Gubernur Sulawesi Selatan, Nurdin Abdullah mengambil sumpah jabatan Pj Walikota di Halaman Kantor Balai kota Makassar, Senin (13/5/2019).

Diketahui Iqbal akan memimpin Kota Makassar mengantikan Walikota Makassar “Danny” Pomanto yang masa jabatannya telah berakhir pada 8 Mei 2019.

Bacaan Lainnya

Usai pengambilan sumpah jabatan dirinya akan fokus membenahi permasalahan, kebutuhan pokok yang naik, masalah keamanan, persoalan sampah, Makassar bebas anjal dan gepeng, masalah drainase, dan masalah perparkiran,” ujarnya.

Iqbal Suhaeb telah memiliki sejumlah misi yang pernah iya paparkan saat menjadi calon Pj Wali Kota Makassar, yakni Makassar Clean, Continuity dan Comfort.

Keberlanjutan program dari mantan Wali Kota “Danny” Pomanto, harus ada koordinasi horisontal antara Pemprov dan Pemkot Makassar, supaya programnya bisa berjalan dengan baik,” urainya.

(Rendy As)

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *