MAKASSAR, BeritaInews.com—-Semangat tinggi ditunjukkan oleh para siswa didik kelas IV dan V SD Inpres borong jambu 1, Kota Makassar, di hari pertama kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun Pelajaran (TP) 2022.
Tampak dalam ANBK tersebut, dibagi menjadi 1 gelombang yakni Sesi pertama 15 peserta, sisi kedua 15 sisswa dari jumlah keseluruhan siawa sekitar 30 peserta,
Dimulai pada hari ini senin 24-25 selama dua hari
Menurut, Kepala Plt UPT SPF SD Negeri Monginsidi 2, Winda Arianti, S.Pd M.Pd tujuan ANBK tersebut untuk menentukan raport mutu pendidikan sekolah. Jadi kualitas dan kuantitas sekolah itu bisa dilihat dari akhir ANBK.
Dimana secara garis besar tujuan umum ANBK tersebut merupakan upaya dari penilaian terhadap sekolah. “Melalui ANBK ini, kita dapat mengetahui keberhasilan sekolah,” jelasnya.
Lanjut ia mengatakan tujuan ANBK tersebut juga untuk peningkatan pemahaman anak-anak di literasi maupun numerasi. Yang mana numerasi dimaksud pemahaman siswa terhadap sesuatu yang dapat diamalkan dalam kehidupan sehari-hari seperti halnya berhitung dan lainnya.
Begitu juga dengan literasi yakni kemampuan dan keterampilan individu dalam membaca, menulis, berbicara, menghitung, dan memecahkan masalah pada tingkat keahlian tertentu yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari,” ungkap Winda
Jika dari hasil ANBK atau dilihat dari hasil rapat pendidikannya lemah tentu akan menjadi PR sekolah dalam melakukan perbaikan-perbaikan melalui tindakan pendidikan yang lebih dioptimalkan.
Demikian kata dia dari upaya bimbingan pendidikan yang dilakukan sekolah-sekolah tentunya diharapkan nilai yang diperoleh siswa kelas IV dan V sesuai dengan harapan.
“Harapan kita juga anak-anak untuk tetap intens melakukan belajar di rumah setelah pulang sekolah.(**)