Siswa SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga Ikuti Upacara Peringatan Hari Guru Nasional

Siswa SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga Ikuti Upacara Peringatan Hari Guru Nasional
Siswa SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga Ikuti Upacara Peringatan Hari Guru Nasional

BERITAINEWS Makassar – Hari Guru Nasional diperingati setiap tanggal 25 November. Bertempat di lapangan upacara Sekolah Islam Athirah Wilayah Bukit Baruga, digelar upacara bendera peringatan Hari Guru Nasional, Senin (27/11/2023).

Upacara dilaksanakan dengan khidmat diikuti seluruh siswa SD, SMP, SMA, pimpinan sekolah, guru dan karyawan serta perwakilan BMJ Sekolah Islam Athirah Bukit Baruga. Terlihat ada yang berbeda pada pelaksanaan upacara hari ini, yakni petugas upacara yang biasanya diisi oleh perwakilan siswa, kini diisi oleh perwakilan guru-guru.

Bacaan Lainnya

Dalam amanatnya, Muhammad Sukri, S.Pd., M.Pd. selaku pembina upacara mengajak seluruh peserta untuk menghormati upacara yang digelar hari ini.

“Mari kita fokus sejenak, kita mengenang secuil perjuangan guru, profesi mulia yang disebut-sebut tanpa tanda jasa. Memperingati Hari Guru Nasional semata-mata untuk mendukung semua guru di Indonesia dan percaya bahwa peran guru mempengaruhi masa depan bangsa Indonesia. Hari Guru Nasional adalah bentuk penghargaan dan penghormatan kepada setiap guru atas jerih payahnya yang telah mengajar, mendidik, dan mencerdaskan anak didiknya,” jelasnya.

“Untuk seluruh guru di pelosok negeri, tambahnya, terima kasih telah mengajarkan perjuangan, telah mengajarkan kesabaran, telah mengajarkan keikhlasan. Semua itu, Allah yang akan membalas jasa-jasamu,” pungkasnya.

Diakhir amanatnya, Sukri mengucapkan selamat Hari Guru Nasional, semoga kita semua mampu menghargai perjuangan guru kita, agar ilmu yang kita dapatkan menjadi berkah dan diridhai Allah SWT.

Gemuruh tepuk tangan dari siswa warnai pelaksanaan upacara, usai petugas upacara menyelesaikan tugasnya. Hal ini sebagai apresiasi langsung kepada bapak ibu guru. Tangis haru peserta juga tampak terlihat saat pembina upacara menyampaikan pidatonya yang sangat menyentuh hati.

Salah seorang siswa saat diwawancarai usai upacara, Nur Ichrawiyani Ainun merasa terkesan mengikuti upacara.

“Biasanya yang bertugas itu siswa-siswa, kali ini guru guru. Semoga semua guru sehat selalu dan dimudahkan rezekinya,” harapnya.

Setelah upacara dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada guru dan siswa berprestasi serta berbagai lomba-lomba untuk memeriahkan hari guru nasional.(**)

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *