SMA Islam Athirah Bukit Baruga Gelar Perpisahan Siswi AFS

SMA Islam Athirah Bukit Baruga Gelar Perpisahan Siswi AFS
SMA Islam Athirah Bukit Baruga Gelar Perpisahan Siswi AFS

BERITA, iNEWS, Makassar – Sekolah Menengah Atas (SMA) Islam Athirah Bukit Baruga menggelar acara pelepasan program pertukaran pelajar AFS asal negara Italia di lapangan SMA Islam Athirah Bukit Baruga, Jalan Raya Baruga, Senin (29/5/2023).

Livia Marsegla merupakan siswa asal Italia yang bersekolah di sekolah milik Yayasan Hadji Kalla dalam program ASF. Livia menuntut ilmu di sekolah terletak di sektor manggala itu selama Sepuluh Bulan.

Bacaan Lainnya

Livia sapanya mengucapkan Terima kasih kepada warga sekolah yang telah memberikan pelayanan terbaik. “sudah sepuluh bulan sejak saya tiba di Indonesia, sejak saya masuk SMA Athirah Baruga saya sangat puas terhadap sekolah ini, atas sambutan yang diterima dan yang diberikan kepada saya oleh sekolah,” Ucapnya.

Lebih lanjut dia menilai SMA Islam Athirah Bukit Baruga adalah sekolah terbuka untuk semua. “Karena di sekolah ini terbuka bagi semua orang yang memiliki keinginan untuk mendengarkan dan memahami, sekolah yang dinamis berdasarkan prinsip yang kuat yang menggunakan masa lalu untuk melihat ke masa depan,” Jelasnya.

Sementara itu, Wakil Kepala SMA Islam Athirah Bukit Baruga Bidang Kurikulum Bakry dalam sambutannya ia berpesan agar seluruh siswa untuk menjaga kedisiplinan Agar bisa menjadi siswa berprestasi.

“Mengikuti program AFS adalah salah bentuk prestasi seperti yang diikuti kakak kelasnya Dengan belajar sungguh sungguh bisa belajar di negara lain seperti halnya Livia belajar di Indoensia,” Tutupnya.

Diketahui, pada kegiatan itu juga diberikan penghargaan kepada dua siswi berprestasi yakni Andira Maharani Irkan meraih juara pertama kegiatan Jumpa Bakti Gembira (Jumbara) ke- 9 tingkat Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), yang dilaksanakan di Malino, Kabupaten Gowa.

Andira Maharani Irkan siswi yang duduk di bangku kelas XI IPA 3 itu mempersembahkan juara pertama di kategori Kepemimpinan. Atas keberhasilan itu mengantarkan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Makassar juara umum.

Sedangkan siswi bernama Vivid dari kelas XI IPA 2 mengikuti Sakura Science High School
Program (SSHP) 2023 sebagai perwakilan Sulawesi Selatan.

Saat ini juga Kuota SMA Islam Athirah Bukit Baruga untuk penerimaan siswa baru tersisa satu kelas. (**/Rls/BB)

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *