BERITAiNEWS MAKASSAR — Sekolah Islam Terpadi SIT ITTIHAD Makassar gelar Penamatan siswa dan siswa tingkat SMP-SMA Tahun Pelajaran 2024 yang digelar di Ruang Theater Sekolah Islam Athirah Kajaolalido, Sabtu, 25 Mei 2024.
Prosesi wisudawan tingkat SMP sebanyak 16 jumlah wisudawan yang didampingi oleh wali kelasnya, Ibu Fildzah Zatalini, S.Pd dan tingkat SMA sebanyak 18 wisudawan yang didampingi wali kelasnya, Ibu Nurhidayah, S.Pd.
Pada kesempatan itu Direktur Pendidikan SIT Mustahil Thalilik S.Pd., MM mengatakan bahwa dalam peningkatan kualitas pendidik dan melakukan program-program yang pembinaan X-school, pembelajaran digital, dan seluruh bidang studi diintegrasikan dengan Al-Qur’an dalam pembelajarannya.
Olehnya itu ia berharap kepada siswa yang sudah lulus khususnya pada tingkat SMA untuk terus belajar dan berkarya.
Sementara Kepsek Sekolah Islam Terpadu SIT SMP SMA ITTIHAD Ridwan Karim Spd., M. Pd menuturkan bahwa saat ini SIT ITTIHAD sudah menjadi sekolah yang transformasi.
Apalagi di penamatan siswa SMP-SMA tahun ini sangat menggembirakan ditandai dengan capaian 2 (dua) orang siswa yang diterima di perguruan tinggi negeri melalui jalur prestasi. “Tandasnya.
“Dari 5 (lima) peserta jalur undangan, 2 (dua) diantaranya diterima. Itu berarti 40% pencapaian yang lebih meningkat dari tahun sebelumnya,” ucap H. M. Ridwan.
Dengan adanya program program x. Scool di SIT ITTIHAD tentu terus digallakan kepada siswa kami terus melengkapi sarana dan prasarana nya. “Pungkas dia. (*bb)