Visicom Peduli, Salurkan Bantuan Korban Asap Kebakaran TPA di Tamanggapa

BERITA iNEWS.COM, MAKASSAR Mengetahui terjadi kebakaran tempat penampungan akhir (TPA) perusahaan balon lampu Visicom, melalui Visicom Peduli kemanusian memberikan respon cepat dengan memberikan bantuan kepada korban kabut asap.

Pemberian diserahkan ke salah satu Ketua LPM dan disalurkan langsung ke posko bantuan korban kabut asap TPA yang sudah disiapkan oleh Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) di Kelurahan Biring Romang Kecamatan Manggala selasa, 17 september 2019.

Bacaan Lainnya

Penyaluran bantuan menurut staf Visicom Ayu, pemberian ini merupakan wujud kepedulian kami dari balon Visicom terhadap dampak bencana akibat kabut asap kebakaran TPA. dan mudahmudahan diberikannya bantuan ini dapat bermanfaat bagi warga masyarakat dikecamatan manggala kota makassar, “ungkapnya.

Kebakaran tempat penampungan akhir (TPA) tamanggapa antang yang terjadi minggu, 15 september 19, yang berlangsun sampai saat ini mengakibatkan kabut asap yang mengeluarkan bau tidak sedap kepemukiman warga dan sekolahsekolah.

Sementara itu Ketua Lembaga pemberdayaan masyarakat (LPM) Basri Nonci menyampaikan, rasa terima kasihnya terhadap Visicom Peduli Kemanusian.

“Saya secara pribadi sekaligus mewakili temanteman Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyatakat (LPM) Kota Makassar dalam penggalangan bantuan korban kabut asap di Kecamatan Manggala berterima kasih atas pemberian bantuan dari balon Visicom peduli kemanusian, “ucapnya.

Adapun bantuan yang diberikan kepada korban kabut asap berupa masker.

(Basno)

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *