Appi Rancang Metode Pembangunan Makassar Bersama Tokoh Masyarakat

BERITA iNEWS, MAKASSAR Bakal calon walikota Munafri Arifuddin pada Selasa (17/3/2020) melakukan pertemuan dengan dengan 30 orang perwakilan masyarakat dari seluruh wilayah kecamatan di Kota Makassar.

Kegiatan yang dilaksanakan di Warkop Res Publica tersebut sebagian besar dihadiri oleh tokoh masyarakat yang juga merupakan pengurus LPM.

Bacaan Lainnya

“Kegiatan ini kami lakukan untuk menyerap informasi realita pembangunan selama ini dan bagaimana harapan publik untuk menghadirkan kesejahteraan yang berkeadilan” ungkap Munafri.

Dalam diskusi yang berlangsung hangat tersebut sebagian menyoal masih banyaknya program yang diusulkan dari bawah namun tidak direalisasikan oleh pemerintah kota.

“Seringkali kami telah memutuskan usulan pada saat musrenbang dengan harapan Pemkot Makassar dapat mewujudkannya namun ternyata tidak ada realisasi hingga berakhirnya tahun anggaran” ungkap Bachtiar Adnan Kusuma, Ketua LPM Parangtambung.

Dalam kesempatan tersebut Munafri menawarkan beberapa solusi untuk pemberdayaan masyarakat.

“Sekarang ini seluruh dunia menjalankan konsep pembangunan kolaboratif yang melibatkan semua stake holder termasuk masyarakat sebagai pelaku. Kita harus membangun Makassar dengan konsep partisipatif yang bottom up dimana LPM menjadi katalisator antara masyarakat dan pemerintah.” ungkap Appi, sapaan akrab Munafri Arifuddin.

“Masa nanti, pemerintah harus lebih banyak mendengar harapan publik dalam menyusun perencanaan, melibatkan partisipasi publik dalam pelaksanaan dan melaksanakan transparansi yang memungkinkan publik turut dalam pengawasan. Dengan demikian semua pihak akan merasa memiliki & menjaga hasilhasil pembangunan” lanjut CEO PSM tersebut mengakhiri pembicaraan. (bak)

e catalog beritainews

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *